JAKARTA, ISTARA – Jagat media sosial kembali diguncang isu miring yang menyeret dokter sekaligus YouTuber ternama, dr. Richard Lee (DRL). Hal ini dipicu oleh bocornya rekaman percakapan telepon antara pengacara kondang Hotman Paris Hutapea dengan dr. Samira Farahnaz alias Doktif.
Rekaman yang diunggah oleh akun gosip @gosip_danu tersebut mengungkap klaim mengejutkan Hotman mengenai perilaku DRL di belakang layar, yang kontras dengan citra publiknya selama ini.
Sebut Istilah ‘Suneo’ dan Bahas Penghapusan Konten
Dalam potongan audio pertama yang beredar, Doktif mempertanyakan alasan pihak DRL meminta penghapusan sebuah konten. Dalam percakapan tersebut, mereka menggunakan istilah “Suneo” yang diduga merujuk pada Richard Lee.
Doktif: “…Ngapain DRL minta ngapus, ngapain Suneo minta ngapus?” Hotman: “Istrinya katanya.” Doktif: “Oh istrinya, istrinya tau kalau kelakuan si Suneo begitu ya?” Hotman: “Berarti bininya tahu.” Doktif: “Kan bininya tahu juga kelakuan Suneo kayak apa.”
Doktif kemudian memberikan prolog tajam sebelum memutar bagian kedua rekaman tersebut. Ia menuding Richard Lee melakukan pencitraan yang berlebihan. “Itu dia tuh pencitraannya luar biasa makhluk satu itu. Dajjal tuh sungkem sama tuh anak, sama DRL,” cetus Doktif.
Hotman Paris: “Berkali-kali Berganti Cewek”
Pada bagian kedua rekaman, pernyataan Hotman Paris terdengar lebih spesifik. Ia mengklaim menyaksikan sendiri perilaku sang podcaster yang disebutnya sering berganti pasangan.
Hotman: “Depan mata gue sendiri lah, sama-sama lagi..” Doktif: “Kalau Bang Hotman kan ngga munafik.” Hotman: “Dan berkali-kali lagi, ini sekali lagi berkali-kali berganti cewek.” Doktif: “Iya.. Terus bikin podcast yang begitu, kalau Bang Hotman kan cerita, cewekku banyak, asarinya banyak, nggak muna gitu lho.”
Konflik di Tengah Status Tersangka
Munculnya rekaman ini bertepatan dengan kemelut hukum yang menjerat Doktif. Diketahui pada akhir Desember 2025, Polres Metro Jakarta Selatan telah menetapkan Doktif sebagai tersangka kasus pencemaran nama baik atas laporan yang dilayangkan oleh dr. Richard Lee terkait kasus berbeda.
Di sisi lain, Hotman Paris sempat memperkeruh suasana melalui unggahan media sosialnya yang menyindir seorang “podcaster peselingkuh”. Sindiran tersebut memicu spekulasi netizen yang mengaitkannya dengan nama Denny Sumargo dan Richard Lee.
Respons Richard Lee: Pamer Kemesraan Domestik
Berbeda dengan Denny Sumargo yang menanggapi isu ini dengan kelakar, dr. Richard Lee memilih meredam isu miring tersebut dengan menunjukkan keharmonisan rumah tangganya.
Melalui unggahan video bersama istrinya, dr. Reni Effendi, Richard menegaskan loyalitasnya. Meskipun ia mengakui secara manusiawi melihat wanita lain yang lebih cantik atau pintar, ia menekankan, “Tapi aku tidak pernah melihat pasangan sebaik kamu.”
Hingga berita ini diturunkan, baik pihak Hotman Paris maupun dr. Richard Lee belum memberikan pernyataan resmi mengenai keaslian rekaman telepon yang disebarkan oleh Doktif tersebut. Kasus ini menambah panjang daftar konflik personal publik figur yang kini bergeser menjadi konsumsi publik di ruang digital.











